Theo Walcott Bilang Begini & Ingatkan Manchester City
The Gunners nyaris tumbang di laga itu, dengan mereka tertinggal hingga marjin dua gol. Namun, di beberapa menit terakhir, Martin Odegaard dan Bukayo Saka menyelamatkan wajah klub London Utara dari potensi kekalahan.
Baca Juga : Xavi Bela Lewandowski
Dengan tiga hasil imbang beruntun, kini kans juara Arsenal jadi tak tentu arah dan bakal dipertaruhkan saat mereka bentrok dengan jawara bertahan Manchester City tengah pekan ini.
Ngomong-ngomong soal membandingkan siapa yang lebih superior di musim ini antara Arsenal dan City, Walcott punya penilaiannya sendiri.
“Tentu saja, City adalah tim yang tak bisa dikalahkan. Tapi Arsenal yang ini bisa mengalahkan siapa pun, 100 persen! Arsenal sungguh luar biasa,” kata Walcott kepada reporter.
“Saya merasa Arsenal punya cara yang lebih baik, dan itulah yang saya lihat sekarang ini,” nilai Walcott, yang anggap Arsenal lebih baik dibanding performa Man City sepanjang musim ini.
Perihal raihan satu poin menghadapi bekas klubnya, Walcott gembira bukan main, sebab menurutnya The Gunners berada di level kandidat juara.
Baca Juga : Jadwal Siaran langsung Bola
“Kita bisa mengambil banyak hal positif dari hasil itu, karena Arsenal adalah tim terbaik di liga ini,” pungkas penyerang yang mengabdi untuk Meriam London selama 12 tahun itu.